Saturday 6 April 2013

Kejujuran & Arsitektur

BASF Services Europe GmbH

Sewaktu sedang berada di Berlin, tepatnya di kawasan Stasiun S-Bahn Warschauer Strasse, pandangan saya tertarik pada suatu objek arsitektur yang satu ini. Seperti tulisan BASF yang tertulis di atasnya, ini adalah bangunan kantor BASF Services Europe GMBH .
Apa yang ada dalam benak anda ketika melihat bangunan ini? Tentu saja adalah disainnya yang menampilkan kombinasi disain bangunan baru dan lama. Bangunan baru menempati sisi atas bangunan lama dengan perbedaan yang sangat kontras. 

Menghormati bangunan yang lama bukanlah mesti harus tampil dengan gaya yang serupa. Pada kasus ini menghormati bangunan lama adalah dengan jujur untuk tampil dengan merepresentasikan ruang dan waktu dimana ia lahir. Ia tampil merepresentasikan ruang dan waktu yang jauh berbeda dengan bangunan lama di bawahnya., dengan demikian kekontrasan yang timbul akan menjadikan bangunan lama lebih mudah dikenali oleh orang-orang di sekitarnya.

Kasus serupa juga telah banyak diapilkasikan oleh banyak arsitek hebat di tempat lainnya, contoh lain adalah  Musée du Louvre di Paris, Perancis. Buah karya arsitek I.M Pei ini benar-benar tampil beda dengan disain piramid kaca yang terletak dikelilingi oleh bangunan bergaya campuran dari Gothic, Renaissance serta Baroque.

Menghormati kondisi eksisting adalah sebuah langkah bijak dalam ber-arsitektur, namun bukan untuk meniru yang telah ada. Menghormati kondisi eksisting bisa dilakukan dengan melakukan telaah terhadap bagaimana mengambil nilai-nilai kearifan lokal. Tampilkan identitas kita sendiri sejujur-jujurnya.

No comments:

Post a Comment